Dok. Internet |
lpmvisi.com,
Solo – Pemerintah Kota Solo beserta komunitas penggerak jenang,
bekerjasama dengan Kementrian Kelautan dan Perikanan mengadakan acara Festival
Jenang dalam rangka memperingati hari jadi kota Solo yang ke 270 di Ngarsopuro,Minggu-Senin,
(15-17/02/2015). Acara yang dihadiri Walikota Solo, FX. Hadi Rudyatmo beserta
Wakil Walikota ini berhasil menyedot antusiasme warga Solo.
Dewi (20)
sebagai salah satu volunteer dalam
kegiatan ini mengatakan, Festival Jenang ini berlangsung selama tiga hari.
“Hari pertama
akan diadakan
acara masak besar oleh para chef yang hasilnya dibagikan ke masyarakat kota Solo,
selain itu ada pula acara ‘marut’ massal, yakni acara
memarut kelapa secara serentak oleh anak-anak SD & SMP. Di hari kedua ada kegiatan lomba memasak jenang oleh perwakilan
Ibu-Ibu PKK se-Kota Solo, dan pada puncaknya hari Selasa yaitu festival
jenang ini,” jelas Dewi.
Festival Jenang kali ini diikuti oleh 30 orang dari berbagai instansi dan
perwakilan ibu-ibu PKK se-Solo. Adapun
jumlah jenang yang dibagikan dalam acara ini setelah dihitung panitia yakni sekitar 33.000 buah. Jumlah ini melebihi dari target sebelumnya yaitu sebanyak 32.000
jenang. Dengan jumlah jenang yang
banyak tersebut sekaligus memecahkan rekor MURI (Museum
Rekor Indonesia) dalam kategori pembuatan dan pembagian
jenang terbanyak.
Menurut Anto
(36) salah satu pengunjung di Festival Jenang ini, mengatakan, “acara seperti
ini menarik, bisa sebagai wadah silaturahmi masyarakat juga.” Selain itu Anto juga berharap agar kota Solo bisa
menjadi kota yang lebih baik dari sebelumnya (Eko, Hernowo)
0 Comments: