Jumat, 20 Maret 2015

Rangkul Masyarakat dengan Art Edu Care #6

Dok.VISI/Reiza
lpmvisi.com, Solo - Himpunan Mahasiswa Pendidikan Seni Rupa Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta mengadakan Art Edu Care ke-6 di Taman Budaya Jawa Tengah (TBJT). Acara ini dimulai sejak Senin, (16/3/2015) lalu dan akan ditutup pada Jumat, (20/3/2015).

Acara yang bertemakan 'Art in Between' ini diisi dengan serangkaian acara seni. "Dengan tema itu, kita bertujuan untuk  memasyarakatkan seni rupa khususnya masyarakat Solo". Sebagian acara melibatkan elemen masyarakat," kata Panitia acara Dian Andi Sulaiman.

Pihak panitia, kata Sulaiman turut melibatkan berbagai elemen masyarakat di Kota Solo. Anak-anak jalanan, anak-anak panti asuhan, serta penyandang difabel pun diajak ikut serta untuk berkreasi membuat seni rupa.

Sebelumnya, Rabu (18/3/2015) telah diselenggarakan beberapa kegiatan Seperti lomba mewarnai dan menggambar dengan tiga kategori peserta, dari tingkat taman kanak-kanak (TK) hingga sekolah dasar (SD). 

Acara dilanjutkan dengan melukis angkringan yang diikuti oleh mahasiswa Seni Rupa dari berbagai universitas, bahkan dari luar negeri. "Nggak cuma dari anak UNS aja, ada dari Jakarta, Semarang, Jogja, dan dari Bandung. Dari Malaysia dan Australia juga ada," pungkas Dian. (Reiza)

SHARE THIS

1 komentar:

  1. nice, good luck.
    visit me
    http://budayakitablog.blogspot.com

    BalasHapus