Dok.VISI/Radit |
Lpmvisi.com, Solo – Badan Eksekutif
Mahasiswa (BEM) Universitas Sebelas Maret (UNS) melakukan klarifikasi terhadap
dugaan bubarnya Posko Relawan Penjemputan Bapak Jokowi oleh salah satu media
massa, pada Senin, (27/04/2015).
Eko Pujianto, Presiden
BEM UNS, mengklarifikasi bahwa Posko Relawan Penjemputan Bapak Jokowi yang
dimotori oleh BEM UNS belum bubar. “Kami tegaskan bahwa komitmen mahasiswa
sebagai penyambung lidah rakyat tidak akan pernah surut. Sampai saat ini, kami
masih terus melakukan rekruitmen relawan kepada mahasiswa kampus UNS maupun
luar kampus,” ujarnya saat dikonfirmasi VISI.
Eko mengatakan,
sampai tanggal 27 April 2015 mahasiswa yang terdaftar sudah lebih dari 150
orang. “Kami akan terus melakukan rekruitmen kepada seluruh mahasiswa yang
merasa gelisah dengan kondisi bangsa Indonesia saat ini. Pekan ini, kami akan
turu ke jalan dan roadshow ke
kampus-kampus Solo raya dan mengajak para mahasiswa untuk ikut bergabung dalam
gerakan ini,” tambah Eko. (Diah, Radit)
0 Comments: