(Pengunjung yang sedang berfoto di luar area pameran/Dok. Nabila) |
Lpmvisi.com, Solo – Lakukan upaya melestarikan budaya yang unik, Museum Radyapustaka gelar pameran bertemakan Naskah Centhini pada 22 hingga 24 Juni 2023, yang dimulai 09.00 wib sampai selesai. Pengunjung dapat langsung datang ke Museum Radyapustaka untuk dapat menghadiri pameran ini.
Bertempat di area Jalan Slamet Riyadi, menjadi lokasi yang cukup strategis karena berada di tengah kota. Karena itu, pameran ini dihadiri banyak pengunjung yang berasal dari banyak kalangan, mulai dari mahasiswa, peneliti, hingga masyarakat umum. Hal-hal yang disuguhkan pameran ini juga yang menarik pengunjung, karena bukan hanya benda-benda bersejarah yang mendiami Museum Radyapustaka saja yang ditampilkan, namun penjelasan mengenai Serat Centhini.
Event yang bertajuk “The Story of Centhini #1: Journey of Life” ini bukan hanya menampilkan Pameran Imersifa Centhini Shadow Batik Perform saja, namun juga Art Market & Culinary Classic Centhini, Gamelan Ageng Radya Pustaka, Workshop Fashion Show, Jazz In The Museum Performing Art Of Centhini, serta Live Music dan Talkshow Pawukon Jawa.
(Pameran Imersifa Centhini Shadow Batik Perform yang menjelaskan isi Serat Centhini dan sejarahnya secara visual/Dok. Nabila) |
Rani (20) seorang mahasiswa, mengungkapkan bahwa ia mendapat pengetahuan baru setelah menghadiri pameran ini. “Awalnya aku tahu dari Instagram kalau ada acara ini, aku kira bakal cuma nampilin penjelasan tentang Seratnya ini tapi ternyata ada pameran lainnya juga. Lumayan nambah wawasan sih, jadi tahu keris-keris dan pewayangan Jawa juga,” ujarnya.
Dengan diadakan pameran ini
diharapkan akan lebih banyak orang yang memahami dunia sastra Jawa dan
melestarikan nilai-nilainya di kemudian hari. Adanya pameran “The Story of
Centhini #1: Journey of Life” ini juga merupakan bagian pertama, yang artinya
akan diadakan lagi acara serupa bertemakan kelanjutan cerita dari Naskah Centhini itu sendiri. (Nabila)
0 Comments: