Minggu, 29 September 2024

Kenangan Kentingan dan Bulaksumur

Oleh: Mohandish Mozart Muthahhari Ahmad

(Ilustrasi/Dok. Mohan)

Setiap pagi aku berkendara

Membawa motor menuju Kentingan

Berangkat untuk belajar Sosiologi

Tidak lupa melewati Fakultas Sastra 


Menginjakan kaki di Fakultas Sastra

Menemukan Ilmu Humaniora setiap harinya

Tidak lupa makan di Kantin Sastra

Dengan menu khas Yogyakarta


Membaca buku Sosiologi dan Politik

Menjadi rutinitas setiap harinya

Menambah wawasan dengan Ilmu Sosial

Berkolaborasi satu sama lainnya


Waktu pun teruslah maju

Semakin sibuk dengan aktifitas

Terlarut dengan berbagai kegiatan

Hingga terasa cukup melelahkan


Fakultas Sastra dan Sosial Politik

Menjadi saksi dari kehidupan

Meski kini berpisah dengan jarak

Antara Bulaksumur dan Kentingan


Tampaknya Bulaksumur menjadi pionir

Pionir dari Ilmu Sosiologi

Menyusul dengan Kentingan

Dengan suasana yang rindang


Aku pun berharap

Kita dapat bertemu kembali

Bertemu secara tatap muka

Dengan kesuksesan masing-masing


Tetap Semangat selalu Kawan

Semoga usaha kita tak sia-sia

Meski kini terpisahkan oleh Jarak

Namun Bersinergi dalam Harmoni……. 







SHARE THIS

0 Comments: